Kita semua tentu sepakat bahwa Cucak Ijo termasuk salah satu burung yang memiliki kemampuan diatas rata-rata. Meskipun demikian, burung dengan nama latin Chloropsis Sonnerati ini pada kenyataannya adalah burung yang gampang stres. Hal ini jugalah yang menjadi latar belakang artikel kali ini, kami akan membagikan sebuah cara mengatasi cucak ijo stres macet bunyi menjadi gacor lagi, bahkan dengan mental yang lebih kuat.
Tidak hanya pada burung cucak ijo yang lagi stres saja, cara ini juga bisa diterapkan pada burung cucak ijo muda agar memilik mental yang lebih kuat layaknya burung cucak ijo tua yang memang dikenal memiliki mental tangguh.
Penyebab Cucak Ijo Stres
Jika sudah tua, memang burung cucak ijo biasanya memiliki mental yang sangat tangguh, namun tidak dengan cucak ijo muda, perubahan lingkungan yang drastis atau kejadian mengagetkan sering membuat cucak ijo muda gampang stres. Berikut beberapa penyebab burung cucak ijo mengalami stres yang akhirnya macet bunyi:
- Sangkar Jatuh dari ketinggian.
- Adanya ancaman dari predator.
- Adanya suara kencang yang membuat burung kaget.
- Perubahan pola perawatan yang sangat signifikan.
- Kondisi lingkungan yang kurang kondusif bagi si burung.
Beberapa hal diatas memang sering membuat burung cucak ijo menjadi stres, jika tidak diantisipasi dan dilakukan treatmen cara mengatasi cucak ijo stres, tentu ini berpengaruh pada performa si burung, hingga usia dewasa.
Baca Juga: Suara Burung Manyar Emas Gacor untuk Masteran
Cara Mengatasi Cucak Ijo Stres akibat Sangkar Jatuh dan Faktor Lainnya
Sama seperti treatment lainnya yang kami hadirkan dalam website ini, kami mencoba menghadirkan treatmen perawatan yang lengkap dimulai dari mengatasi stresnya sampai dengan merangsang mentalnya agar lebih kuat. Jadi treatment ini sebenarnya juga cocok untuk dilakukan pada cucak ijo muda untuk agar memiliki mental yang bagus.
1. Lakukan Terapi Penghilang Stres
Jika burung cucak ijo mkicau lovers sudah ada dalam tahap stres dan macet bunyi, pertolongan pertama yang harus dilakukan adalah dengan menghilangkan stresnya terlebih dahulu, lalu dilanjut dengan penguatan karakter. Ini harus dilakukan paling awal, karena fatal jika burung masih down, namun kita memberikan treatment untuk penguatan mental.
Ada beberapa cara mengobati cucak ijo stres, seperti mengkrodong dan meletakan ditempat yang aman, melakukan terapi embun setiap pagi hari, mendengarkan suara alam seperti gemricik air, sampai dengan memberikan pakan yang bagus disertai multivitamin agar tubuhnya kuat menghadapi mentalnya yang sedang breakdown.
Terkait makanan, kamu bisa memberikan makanan yang disukai burung cucak ijo seperti buah pisang dan jangkrik. Lakukan terapi ini sampai burung terlihat bugar dan lebih bersemangat.
2. Mandikan dengan Air Dingin
Step kedua ini masih dalam tahap cara menangani cucak ijo stres, yakni memandikan si burung dengan menggunakan air dingin. Air dingin yang dimaksud disini bukan air dengan suhu standart, namun benar-benar dingin layaknya air biasa yang dicampur dengan es. Kamu bisa melakukan terapi yang kedua ini setelah matahari sudah muncul.
Perlu mkicau lovers ketahui bahwa air dingin memang mampu mengatasi stes pada burung, termasuk burung cucak ijo. Namun jangan terlalu sering dan sampai basah kuyup ya, pastikan si burung masih bisa menerima dan tidak kaget, jika berlebihan yang terjadi justru burung makin stres.
3. Penjemuran Full Krodong
Dua point diatas masuk kedalam kategori cara mengatasi burung cucak ijo stres, yang selanjutnya ini adalah bagian dari terapi untuk memaksimalkan mental si cucak ijo, agar kedepannya tidak gampang stres lagi, bahkan bisa lebih gacor dan rajin bunyi, jadi kami merekomendasikan untuk melakukan pada saat mental burung sudah mulai membaik.
Caranya yakni dengan mengrodong si burung, lalu jemur ditempat yang memungkinkan sangkar bisa mendapatkan sinar matahari, untuk pertama kalinya, jangan dilakukan pada siang hari dimana matahari sedang panas-panasnya ya. Selain itu kita juga harus menjaga suhu dalam sangkar kondusif dan tidak terlalu membuat si cucak ijo kepanasan, caranya yakni dengan menyemprotkan air ke krodong setiap beberapa menit. Terapi ini dikenal sebagai salah satu cara untuk meningkatkan mental si burung.
Terkait durasi, kami menyarankan untuk melakukan dengan durasi yang pas, karena jika berlebihan akan ada efek negatif yang timbul seperti kicauan burung cucak ijo menjadi lebih serak, rentan terhadap radang tenggorokan, sampai masa mabung datang lebih awal.
4. Memancing dengan Cucak Ijo Gacor
Setelah tiga tahap diatas sudah dilakukan, harusnya burung cucak ijo sudah tidak lagi stres dan memiliki mental yang lebih bagus. Jika belum sampai pada tahap ini, fokus pada treatment nomor 1 sampai 3, jika sudah kita bisa lanjut ke treatmen cara mengatasi cucak ijo mini stres agar memiliki mental tangguh bagian empat ini, yakni memancing dengan burung cucak ijo gacor. Cara ini sangat ampuh untuk merangsang mental petarung pada burung cucak ijo.
Pertama kamu bisa mendekatkan burung cucak ijo tersebut dengan burung cucak ijo lain yang sudah gacor dan memiliki mental bagus. Perhatikan apa yang terjadi selanjutnya, jika burung masih takut, hentikan, yang artinya burung masih perlu dilatih lagi mentalnya. Jika yang terjadi justru sebaliknya, yakni cucak ijo merespon dengan kicauan atau bahkan ngentrok, kamu bisa menjauhkan kedua burung tersebut sampai burung mau berkicau namun tidak bisa saling lihat.
Logikanya seperti ini, ketika burung sudah mau fight, kita harus menjaga karakter itu, yakni dengan menjauhkan, dan terus melakukan itu sampai sifat fight tersebut menempel kuat pada si cucak ijo. Kamu bisa melakukan hal ini setiap hari, sampai sifat fight benar-benar tertanam pada burung cucak ijo.
5. Malam Hari Harus di Krodong
Lanjut pada cara mengobati burung cucak ijo yang sres kelima, yakni mengkrodong burung pada saat malam hari, hal ini bisa kamu lakukan sejak awal, baik burung dalam kondisi stres atau sudah mulai menunjukkan mental yang bagus. Jika tidak terbiasa, mungkin burung kelabakan, namun ini sangat wajar, jadi mkicau lovers tidak perlu takut. Agar burung segera istirahat dan tidak kelabakan, pada saat awal-awal kamu bisa mematikan semua lampu, kondisi ini akan membuat burung cepat tenang.
Ada banyak sekali manfaat pengkorodongan burung pada malam hari, baik untuk burung yang lagi stres atau tidak. Beberapa manfaat tersebut seperti menjaga mental si burung karena merasa aman, performa yang lebih baik karena istirahat menjadi maksimal, yang akhirnya memperbaiki kualitas suara.
6. Ajak Jalan Jalan
Perlu kalian ketahui bahwa burung cucak ijo sebenarnya bukan burung yang hanya akan fight di daerah teritorialnya, istilah ini hanya mereka kenal pada saat merawat anakan saja, jadi sangat secara alami burung ini sangat bisa memiliki mental yang bagus, meski berada di tempat baru. Dan Mengajak jalan-jalan termasuk treatment bagus untuk melatih mental cucak ijo pascas stres.
Anggap saja mengajak burung cucak ijo jalan-jalan termasuk upaya untuk mengenalkan cucak ijo pada suasa baru yang pada akhirnya tidak gampang stres. Treatment ini juga menjadi keharusan jika kamu ingin mencetak burung cucak ijo untuk lomba. Untuk step by stepnya bisa bertahap ya, dimulai dari memindahkan lokasi gantangan, mengganti sangkar, sampai membawa cucak ijo ke tempat yang agak jauh untuk di track dengan burung cucak ijo lain.
7. Berikan Multivitamin
Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, dan percayalah hal ini juga berlaku pada burung peliharan kita. Percaya atau tidak, faktanya kualitas pakan sangat berpengaruh terhadap kesehatan burung, baik kesehatan secara fisik ataupun mental. Jadi pastikan kamu memberikan makanan yang bagus untuk si ijo dimulai dari buah-buahan, jangkrik dan ulat, sampai sesekali kamu bisa mengimbanginya dengan multivitamin.
Baca Juga: Suara Burung Cucak Ijo Gacor untuk Masteran MP3
Itulah 7 cara mengatasi cucak ijo stres dan macet bunyi sampai pada akhirnya burung cucak ijo kembali gacor dan memiliki mental tangguh layaknya burung cucak ijo yang sudah berumur. Lakukan hal ini secara bertahap ya, dan jika burung kamu masih terlihat stres, sebaiknya fokus pada pengembalian mentalnya, baru melatih kekuatan mentalnya.